7 Des 2016

Harga dan Spesifikasi Advan S4K Desember 2016

Advan S4k - Jika anda sedang mencari sebuah smartphone dan memiliki banyak fitur-fitur lengkap namun harganya hanya dibawah 1 jutaan. Maka jangan lupa untuk memasukkan salah satu produk Advan yaitu Advan S4k. Meski produk ini berasal dari vendor lokal, namun untuk spesifikasi dan performa juga patut untuk diunggulkan. Karena biar bagaimanapun produk-produk Advan memang dikenal sebagai salah satu vendor yang rajin mengeluarkan produknya kepasaran meski hanya berkonsentrasi di kalangan low entry.

Advan S4k atau seringkali dikenal sebagai Advan Star Mini S4K ini memang telah berani mengeluarkan spek yang lumayan bagus sebagai ponsel yang berada diharga dibawah 1 juta. Menghadirkan layar berukuran 4.0 inchi dengan resolusi 480 x 800 piksel memang tak akan bisa menghasilkan sebuah gambar jernih dan bening. Namun berkat teknologi layar IPS bawaan Advan S4K setidaknya tampilan gambar yang akan disuguhkan oleh Advan S4k tetap tak akan mengecewakan. Meski memiliki tampilan layar kecil apalagi jika dibandingkan dengan smartphone yang ada sekarang ini, namun malah membuat dimensi fisik Advan Vandroid S4k menjadi tidak begitu lebar dengan berat yang tidak begitu besar malah membuat penggunanya merasa sangat nyaman baik ketika menggunakannya, menggenggamnya atau pada saat ingin memasukkan ke dalam kantong baju atau celana. Hanya saja, karena layar pada Advan Vandroid S4k belum dilengkapi dengan adanya pelindung layar, maka jika tidak ingin layarnya memiliki banyak bekas goresan yang kan membuat layar terlihat kusam, maka sebaiknya hati-hati saja saat menggunakannya. Atau bisa juga anda membeli screen guard yang saat ini banyak dijual di toko-toko aksesoris ponsel.

Salah satu hal yang cukup mengejutkan dari Advan Vandroid S4k adalah dari sektor memori internalnya. Meski harganya kurang dari sejuta, namun siapa sangka jika ternyata dalam tubuh Advan Vandroid S4k telah dibekali dengan memori internal sebesar 8 GB, meskipun 2 GB kapasitas telah digunakan untuk aplikasi bawaan. Bahkan pihak Advan juga telah membekali Advan Vandroid S4k dengan slot memori eksternal yang akan mampu menampung memori hingga 32 GB. Dengan ruang memori yang demikian besar, nampaknya sangat pas dan tepat jika dalam tubuh Advan Vandroid S4k didukung dengan dapur pacu yang handal. Untuk itu, smartphone dual Sim ini juga telah membekali Advan Vandroid S4k dengan chipset yang berasal dari MediaTek yang disandingkan dengan prosesor berkekuatan Quad Core yang memiliki kecepatan 1.2 Ghz dan berjalan pada sistem operasi Android KitKat tentunya mampu membawa ponsel murak meriah ini ke performa yang membanggakan. Ditambah dengan RAM 1 GB akan semakin membuat Advan Vandroid S4k mampu beroperasi dengan lancar dan tanpa lag saat digunakan untuk bermain game atau menjalankan program multi tasking.

Beralih ke bagian kameranya, sepertinya memang untuk dapat menekan harga Advan Vandroid S4k hingga berada di angka Rp 700.000 ribuan, pihak Advan hanya mampu membekali Advan Vandroid S4k dengan dua buah kamera yang standart dan tidak terlalu tinggi yang berukuran 3 MP untuk kamera bagian belakang dan juga kamera berukuran 2 MP untuk kamera bagian depannya. Namun tetap saja, kamera milik Advan Vandroid S4k sudah dapat digunakan untuk berfoto meskipun hasilnya tak begitu bagus. Jangan lupa baca juga ulasan tentang Advan S3

advan-s4k.jpg
Advan S4K

Untuk memberikan kemudahan para pengguna tatkala sedang menggunakan internet, pihak Advan juga telah membekali Advan Vandroid S4k dengan dukungan jaringan yang terbilang lumayan. Meski tak mendukung jaringan 4G LTE yang saat ini sedang populer-populernya, namun dalam tubuh Advan Vandroid S4k telah mampu mendukungan jaringan 3G dan memiliki kemampuan mendapatkan kecepatan internet hingga mencapai HSPA 21.1/2.76 Mbps. Bahkan saat tak ada jaringan internet, maka penggunanya bisa memanfaatkan layanan jaringan Wifi. Sementara itu untuk memberikan kemudahan saat mentransfer data, beberapa fitur seperti Bluethooth dan USB juga telah ditanamkan ke dalam tubuh Advan Vandroid S4k.

Hanya saja, sayangnya dengan bekal yang demikian hebat untuk ukuran ponsel seharga Rp 700.000, baterai yang terdapat pada Advan Vandroid S4k masih tergolong kecil sehingga baterainya menjadi sangat boros.

Harga dan Spesifikasi Advan S4K Desember 2016